Saya menggunakan monitor external ViewSonic VX2418 yang terhubung ke Macbook Pro M1 saya. Sewaktu screen mirroring tidak ada masalah, namun ketika macbook saya tutup layarnya (clamshell mode), monitor external saya kemudian menunjukan error Out Of Range. Error ini biasanya terjadi karena ketidak cocokan resolution, color profile, refresh rate, dsb.
Percobaan Pertama
Saya yakin bahwa bukan masalah power issue, tapi saya tidak bisa melakukan config resolution dsb tersebut. Maka dari itu saya kepikiran untuk melakukan extend monitor ke iPad saya. Ketika ditutup, layar Viewsonic akan muncul Out Of Range, namun kemudian saya bisa melakukan config di layar iPad saya. Namun sayangnya, ketika iPad saya disconnect, layar ViewSonic akan kembali menampilkan Out Of Range.
Percobaan Kedua
Setelah itu saya kepikiran untuk melakukan instalasi TeamViewer. Ketika layar MacBook saya closed, layar akan kembali Out Of Range. Namun saya bisa melakukan config via TeamViewer. Akhirnya layar ViewSonic saya bisa menyala normal.
HDMI Volume Issue
Ada issue untuk volume control via HDMI tidak bisa diatur, solusinya bisa menggunakan aplikasi eqMac dapat diunduh disini https://eqmac.app/
Comments
Post a Comment